Skip to content

Kerja Bhakti Dalam Rangka Hari Peduli Sampah Nasional dan Hari Jadi Kota Demak Ke – 517 Tahun 2020

  • by

Pada Pagi hari ini Jum’at 28 Pebruari 2020 pukul 07.00 WIB di adakan Apel Bersama dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2020 dan Hari Jadi Kabupaten Demak yang ke – 517 Tahun 2020 bertempat di halaman Stadion Pancasila Kabupaten Demak.Sambutan Apel pagi di pimpin oleh Bupati Demak HM. NATSIR ,Wakil Bupati Demak Drs. JOKO SUTANTO,Sekretaris Daerah dr. SINGGIH SETYONO, MMR ,beserta Forkopimda Kabupaten Demak.sambutan Bupati menghimbau semua peserta apel tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan,sungai,dll dan pembagian sektor wilayah kerja bhakti bagi OPD yang akan melakukan kerja bhakti,diharapkan warga Kota Demak lebih perduli terhadap lingkungan sekitar,selain untuk memperindah dan membuat suasana Hutan Kota Mahesa Jenar lebih nyaman untuk bermain anak-anak dan pengunjung dari luar kota sekalipun.Di sekitar Hutan Kota Mahesa Jenar juga sudah di sediakan tempat sampah supaya pengunjung tidak membuang sampah dengan sembarangan.Kebetulan Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang Kabupaten Demak mendapat bagian di semua sektor dan menjadi penanggung jawab di Hutan Kota Mahesa Jenar di hadiri Kepala Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang Drs. DOSO PURNOMO,Sekretaris RUDATIN SURYANDARI ST. M.Si,Kepala Bidang PSDA MAHISWARA WINIARTI, ST,Kepala Seksi Pertamanan dan Pemakaman ANDI ERWIN PRASETYO, ST,Kepala Seksi Pertanahan ROFI’I, ST dan Staf.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *